Sabtu, 11 April 2015 | Abe ZIyad - SemarangEdu
Pandanaran - Sekolah Nasional Nusaputera mengadakan lomba dengan tema TOP SELLING. Even ini diadakan dalam rangka Menyambut Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2015.
Bekerjasama dengan Bandeng Juwana Group, para peserta lomba harus dapat
menjual produk dari Bandeng Juwana Group, seperti bandeng presto,
gandjel rel, wingko, dan lainnya.
Lomba Top Selling akan diselenggarkan
dari 9-21 April 2015. Pemenang lomba ditentukan dari banyaknya laba yang
mereka kumpulkan.
Sebelum
menjualkan produk ke para konsumen, para peserta lomba diberikan pengetahuan mengenai kewirausahaan ini. Arif H. Kusnadi sebagai owner dari
Bandeng Juwana Group memberikan pengarahan soal product knowledge kepada
para siswa, Kamis, (9/4/2015). Melalui pengarahan ini, para siswa dapat mengerti strategi
berjualan, dan juga memahami konsumen.
Kegiatan ini dimaksudkan agar para siswa KB-TK, SD, SMP, SMA, SMK 1 TKJ dan SMK 2 Farmasi & Farin dapat mengembangkan kemampuan entrepreneurship atau kewirausahaan.
Siswa Sekolah Nusaputra Bersaing Dalam Lomba Jual Produk
Sabtu, April 11, 2015
Bagikan ke aplikasi lainnya