Mahir Berbahasa Asing Diunggulkan di MI NU Unggulan Paramadina Welahan Jepara

0
Jepara - EDUKASIA.ID- Saat ini banyak sekolah yang sudah menerapkan program bahasa asing dalam proses pembelajaran, salah satunya MI NU Unggulan Paramadina Welahan Jepara. Pada madrasah tersebut bahasa Inggris dan bahasa Arab dijadikan sebagai menjadi program unggulan.

Kepala MI NU Unggulan Paramadina, Lasdi, S.Ag. M.Pd.I mengatakan bahwa tujuan bahasa Arab dan Inggris dijadikan program unggulan agar siswa MI tersebut lancar berkomunikasi dua bahasa tersebut.

“Program ini bertujuan supaya anak-anak mampu menguasai dan berkomunikasi bahasa asing, utamanya bahasa Arab dan Inggris,” tukas Lasdi, Rabo (30/03/2022).

Dalam prakteknya, Lasdi menjelaskan bahwa kedua bahasa tersebut dibiasakan secara bergantian, satu hari bahasa Inggris dan hari berikutnya bahasa Arab. 

Mahin Musyaffa’, LC salah satu guru bahasa Arab menjelaskan bahwa setelah kegiatan do’a pagi anak-anak melaksanakan pembiasaan bahasa asing yang dicontohkan oleh salah satu guru, mulai dari kosakata yang dikemas dalam bentuk lagu dan dilanjutkan dengan percakapan. 

Pembiasaan yang telah diajarkan kemudian dipraktikkan di dalam kelas saat pembelajaran.

 “Setiap anak tidak diberi ijin jika tidak menggunakan bahasa Arab atau bahasa Inggris. Pembiasaan bahasa dilakukan mulai dari yang dasar terlebih dahulu, semisal meminta ijin ke kamar mandi, meminta ijin meraut pensil, membuang sampah, dsb” tutur Mahin Musyaffa’.


Setelah dirasa ada beberapa anak yang sudah mahir dalam berkomunikasi, akan diambil video dan nantinya di upload di berbagai media social. Program pembiasaan dua bahasa ini diharapkan mampu menjadi salah satu daya tarik masyarakat untuk mendaftarkan putra putrinya di MI NU Unggulan Paramadina.

Kontributor : Rois Hidayah Darojat
Editor: Moh. Miftahul Arief

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Posting Komentar (0)
Pixy Newspaper 11

buttons=(Accept !) days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top