Jurusan Komunikasi Penyiaran Islam UIN Walisongo, Seperti Apa Prospeknya?

0

Ilustrasi komunikasi. Foto Freepik.

Penulis: Ma'rifah Nugraha (Relawan Jurnalis, Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Walisongo)

Semarang. EDUKASIA.ID - Sebagai ilmu yang tak lekang oleh waktu dan zaman, ilmu komunikasi menjadi kemampuan yang dibutuhkan dimanapun seseorang berada. 

Tak terkecuali bagi seorang muslim yang mengemban amanah untuk menyebarkan pesan-pesan kegamaan.

Oleh karena itu, urusan Komunikasi dan Penyiaran Islam atau yang kerap disingkat KPI hadir sebagai jawaban atas tuntutan tersebut. 

Jurusan ini mengkolaborasikan antara komunikasi modern dengan nilai-nilai agama Islam sehingga menghasilkan individu Islami yang berkompeten dalam hal komunikasi. 

Perlu diketahui, jurusan ini tidak hanya belajar berbicara di depan umum saja. Namun, lebih dari itu, kurikulumnya kompleks mengenai penyampaian pesan yang efektif.

Nah, bagi kamu yang tertarik dengan jurusan KPI, kamu bisa berkenalan lebih lanjut di Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang. 

Bahkan, KPI UIN Walisongo Semarang menawarkan 3 konsentrasi dengan cakupan luas serta prospek kerja yang menjanjikan loh. Apa saja? Yuk, simak rangkuman berikut ini:

1. Broadcasting 

Konsentrasi ini mempelajari tentang perencanaan produksi konten, proses siaran radio dan televisi, teknik pengambilan gambar, teknik olah suara, penyuntingan foto dan video, hingga penggunaan aplikasi multimedia. 

Untuk prospek kerja penyiaran, diantaranya ialah Penyiar Radio, Reporter, Penulis Naskah, Sutradara, Produser, Juru Kamera, Fotografer, dan masih banyak lagi.

2. Jurnalistik

Konsentrasi ini mendalami dunia jurnalistik beserta karakter dan dinamika yang terjadi di berbagai media massa (televisi, radio, cetak, dan online). 

Dalam perkuliahan, mahasiswa akan belajar berbagai hal termasuk mencari, menulis, serta menyajikan berita. 

Untuk prospek kerja jurnalistik, diantaranya ialah Jurnalis Media, Foto Jurnalis, Editor, Penulis Perjalanan, dan Copy Editor.

3. Public Relation 

Public Relation merupakan konsentrasi baru di jurusan KPI. Konsentrasi ini akan membina mahasiswa untuk memahami tentang teori membangun hubungan dengan publik yang baik. 

Untuk prospek kerjanya antara lain ialah Humas, Bisnis Event Organizer, Master of Ceremony (MC), Staff Humas, Dosen, dan Juru Bicara.

Nah, itu dia penjelasan seputar Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam beserta prospek kerjanya yang menjanjikan. 

Bagi kamu yang ingin menjadi bagian dari mahasiswa Jurusan KPI UIN Walisongo Semarang, kamu bisa mengikuti informasi lebih lengkap di Instagram @KPI.UINWS.

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Posting Komentar (0)
Pixy Newspaper 11

buttons=(Accept !) days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top