Ilustrasi Dry Text. Foto. Ist
Penulis : Fitri Arifah (Volunteer Journalist), Mahasiswa UIN Walisongo Semarang
Semarang. EDUKASIA.ID – Beberapa dari Anda mungkin tak asing lagi dengan istilah dry text. Akhir-akhir ini istilah tersebut sering berseliweran di media sosial seperti tiktok dan instagram. Lalu, apa sebenarnya dry text itu?
Dilansir dari laman Vogue, istilah dry text merujuk pada orang-orang yang hanya menjawab dengan satu kata atau tidak melanjutkan percakapan dengan cara yang menarik.
Beberapa contoh kata atau respons yang dianggap sebagai dry text diantaranya yaitu; oke, ya, bagus, sip, wkwk, haha, baik.
Bagi sebagian orang yang melakukan obrolan online (chatting), dry text membuat suasana menjadi membosankan.
Bagi sebagian orang yang melakukan obrolan online (chatting), dry text membuat suasana menjadi membosankan.
Dry text mengindikasikan emosi atau ketidaktertarikan seseorang terhadap pembahasan yang sedang dibahas.
Dry text terjadi kerena adanya beberapa faktor. Dilansir dari TextGod, beberapa faktor yang dapat menyebabkan dry text yaitu pengguna yang sibuk sehingga menjawab seadanya saja, bisa juga karena sedang lelah atau malas memberikan jawaban panjang lebar, atau karena pengguna sedang berada dalam suasana hati yang tidak baik.
Konteks dan hubungan antar individu dapat mempengaruhi bagaimana pesan diterima. Terkadang, penggunaan kata-kata singkat disesuaikan dengan situasi atau pembicaraan yang sedang berlangsung.
Dry text terjadi kerena adanya beberapa faktor. Dilansir dari TextGod, beberapa faktor yang dapat menyebabkan dry text yaitu pengguna yang sibuk sehingga menjawab seadanya saja, bisa juga karena sedang lelah atau malas memberikan jawaban panjang lebar, atau karena pengguna sedang berada dalam suasana hati yang tidak baik.
Konteks dan hubungan antar individu dapat mempengaruhi bagaimana pesan diterima. Terkadang, penggunaan kata-kata singkat disesuaikan dengan situasi atau pembicaraan yang sedang berlangsung.
Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.