Ajarkan Cinta NKRI, RA KH. Hasyim Asy’ari Gentan Sukoharjo Ajak Siswa ke LANUD

Redaksi
0
Wisata edukasi RA KH. Hasyim Asy’ari Gentan Bendosari, Sukoharjo ke Lapangan Udara Adi Udara (Lanud) Adisumarmo Surakarta. Foto ist.

Penulis: Tri Maryati, S.Pd, Kepala RA KH. Hasyim Asy’ari Gentan Sukoharjo.

Sukoharjo. EDUKASIA.ID - Untuk menumbuhkan semangat bela negara dan cinta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Raudhatul Athfal (RA) KH. Hasyim Asy’ari Gentan Bendosari, Sukoharjo, baru-baru ini melakukan kunjungan ke Lapangan Udara Adi Udara (Lanud) Adisumarmo Surakarta.

Kepala RA KH. Hasyim Asy’ari, Tri Maryati, S.Pd mengatakan, kegiatan wisata edukasi itu merupakan program sekolah yang menggabungkan kegiatan wisata atau refreshing dengan memasukkan muatan materi pembelajaran di dalamnya.

“Kegiatan kunjungan ke Lapangan Udara Adi Sumarmo selain menambah ilmu pengetahuan bagi peserta didik juga bertujuan untuk mengoptimalkan aspek-aspek perkembangan anak terutama Elemen Jati Diri dan Pengenalan Teknologi,” jelas Tri Maryati dalam keterangan tertulis, Selasa (25/2/2025).

Selain semangat bela negara dan cinta NKRI, peserta didik yang didampingi dewan guru dan pengurus Pelaksana Penyelenggara Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama (BP3MNU) Gentan Bendosari Sukoharjo tersebut juga dikenalkan berbagai transportasi udara dan mengenal profesi pilot.

Sebagai rangkaaian wisata edukasi, peserta juga diajak mengunjungi The Nice Park Solo dan ke Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

***
Berkontribusi di EDUKASIA?

EDUKASIA.ID mengundang Anda untuk terlibat dalam jurnalisme warga dengan mengirimkan berita, artikel, atau video terkait pendidikan, isu sosial, dan perkembangan terbaru. Berikan perspektif dan suara Anda untuk membangun wawasan publik.

Kirim karya Anda melalui WhatsApp: 085640418181, Email: redaksi@edukasia.id
Youtube : EDUKASIA ID
Facebook: EDUKASIAID
Instagram: EDUKASIAID
Twitter: EDUKASIAID
Tiktok: EDUKASIAID
LinkedIn: EDUKASIAID

Posting Komentar

0 Komentar

Komentar menggunakan bahasa sopan dan tidak mengandung unsur SARA. Redaksi berhak mengedit komentar apabila kurang layak tayang.

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Ok, Go it!
To Top